Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Kabupaten Belitung Timur Awasi Langsung Proses Tes CAT Calon PPK KPU Kabupaten Belitung Timur

waskat

Ketua dan Anggota Bawaslu Beltim awasi proses Tes CAT Calon PPK

Bawaslu Kabupaten Belitung Timur hari ini melakukan pengawasan langsung terhadap proses tahapan seleksi Tes CAT (Computer Assisted Test) bagi calon Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Belitung Timur. Kegiatan ini dilakukan untuk memastikan transparansi, keadilan, dan kepatuhan terhadap prosedur dalam penyeleksian calon PPK yang akan bertugas melaksanaan pemilihan di tingkat kecamatan.

Proses seleksi ini diikuti oleh sejumlah calon yang telah lolos tahapan administrasi sebelumnya dengan jumlah peserta sebanyak 100 orang. Tes CAT yang dilaksanakan di Gedung Pelatihan Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kabupaten Belitung Timur dibagi dalam 3 sesi. Tes CAT dilaksanakan sebagai bagian dari evaluasi kemampuan dan pengetahuan calon PPK dalam mengelola data dan informasi terkait proses pemilihan umum.

Berdasarkan informasi yang diperoleh, Bawaslu Kabupaten Belitung Timur menegaskan komitmennya untuk memastikan proses seleksi berjalan sesuai aturan yang berlaku. Tim pengawas dari Bawaslu turut hadir di lokasi tes untuk mengawasi secara langsung setiap tahapan seleksi yang dilaksanakan.

Ketua Bawaslu Kabupaten Belitung Timur, Bapak Danny Sugara, menyatakan bahwa pengawasan ini dilakukan sebagai bentuk upaya untuk menjaga integritas dan kualitas proses seleksi calon PPK. "Kami berkomitmen untuk memberikan pengawasan yang ketat guna memastikan bahwa proses seleksi ini berlangsung transparan, adil, dan tidak terjadi pelanggaran," ujar Bapak Danny.
 

Bawaslu dan KPU

Proses tes CAT untuk calon PPK KPU Kabupaten Belitung Timur diharapkan dapat menghasilkan calon yang kompeten dan siap menjalankan tugas pelaksanaan pemilihan dengan baik. Langkah pengawasan yang dilakukan oleh Bawaslu bertujuan untuk memastikan bahwa proses seleksi ini berjalan dengan prinsip-prinsip demokratis dan berkeadilan.

Anggota Bawaslu Kabupaten Belitung Timur, Chandra Ardilla Putra menambahkan, "dengan pengawasan yang ketat dari Bawaslu, diharapkan calon PPK yang terpilih nantinya dapat melaksanakan tugasnya dengan penuh tanggung jawab dan profesionalitas, demi terlaksananya pemilihan umum yang bersih dan berkualitas di Kabupaten Belitung Timur" tutupnya.

Penulis : Nano Nulyawan
Editor : Ihsan Jaya, S.Sos.I., Dadang Surya Atmaja, S.IP